KUNJUNGAN REKTOR DAN PERESMIAN GEDUNG FAKULTAS ILMU PENDIDIKAN

Bandung, 25 Februari 2020

Rektor Universitas Pendidikan Indonesia Prof. Dr. H. R. Asep Kadarohman, M.Si telah mengunjungi lantai 4 gedung Fakultas Ilmu Pendidikan baru yang merupakan tempat Program Studi Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini.

Kunjungan Rektor UPI ke Fakultas Ilmu Pendidikan merupakan rangkaian acara peresmian gedung baru Fakultas Ilmu Pendidikan setelah melalui proses pembangunan dan selesai pada tahun 2019. Acara peresmian sendiri dimulai dengan sesi potong pita dan dilanjutkan dengan acara potong tumpeng yang bertempat di Auditorium Fakultas Ilmu Pendidikan Lantai 10, acara diakhiri dengan mengunjungi prodi – prodi disetiap lantai Fakultas Ilmu Pendidikan.

DWINA ALAPHIA SEVANY MEYREZA ELENA MAHASISWA BERPRESTASI KE-3 TINGKAT FAKULTAS

Bandung, 17 Februari 2020

Mahasiswa PGPAUD Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Pendidikan Indonesia meraih peringkat 3 dalam Pemilihan Mahasiswa Berprestasi tingkat Fakultas, Dwina bersaing dengan 14 mahasiswa dari berbagai Program Studi lain setelah melalui serangkaian proses seleksi.

Proses pemilihan Mahasiswa Berprestasi diawali dengan proses pembinaan yang dilaksanakan pada tangga 28 – 30 Januari 2020 dan dilanjutkan dengan proses seleksi Mahasiswa Berprestasi pada tanggal 12  Februari 2020.

Pengumuman pemenang dari Pemilihan Mahasiswa Berprestasi sendiri dilaksanakan pada tanggal 17 Februari 2020 di pelataran Gedung Fakultas Ilmu Pendidikan yang bertepatan dengan kegiatan Upacara rutin yang diselenggarakan setiap tanggal 17 oleh seluruh civitas Universitas Pendidikan Indonesia disetiap Fakultas.


PGPAUD EXPO & DIES NATALIS PGPAUD UPI 2020

Bandung, 15 Februari 2020

Himpunan Mahasiswa Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini telah melaksanakan kegiatan PAUD EXPO 5.0 dan Dies Natalis PGPAUD pada 14 & 15 Februari 2020. Kegiatan tersebut merupakan agenda rutin himpunan mahasiswa PGPAUD untuk memperingati hari jadi Program Studi Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini yang ke-5

Acara PGPAUD EXPO sendiri dibagi menjadi 2 hari, dihari pertama tanggal 14 Februari Kegiatan PGPAUD EXPO diawali dengan kegitan Perlombaan Mahasiswa Tingkat Nasional yaitu lomba Kreasi Tari Mahasiswa untuk Anak, Lomba Mendongeng, Lomba Poster, dan Lomba Essay. Dilanjutkan dengan kegiatan Workshop dengan mengambil tema “Pendidikan Karakter Cinta Lingkungan Pada Anak Usia Dini Melalui Kreativitas Bermain Musik” dengan pembicara Dr. phil. Leli Kurniawati, M.Mus. yang dilaksanakan di Gedung Amphiteater Universitas Pendidikan Indonesia.

Kegiatan PGPAUD EXPO dihari berikutnya tanggal 15 Februari diisi dengan kegiatan JELAJAH ANAK, kegiatan ini diikuti oleh anak usia dini untuk mendapatkan pengalaman menarik dari setiap tempat/pos yang mereka datangi mulai dari kegiatan Cap Semprot, Meroce Gelang, Bercocok Tanam, Bermain Tanah Liat dan Perang Air. Kegiatan ini dilaksanakan di Lapang Gelanggang Universitas Pendidikan Indonesia.

Dies Natalis PGPAUD sendiri dilaksanakan pada tanggal 15 Februari tepatnya setelah acara Jelajah Anak Usai. Kegiatan Dies Natalis PGPAUD mengambil tema 90-an dengan mewajibkan seluruh peserta menggunakan gaya pakaian ala 90-an. Kegiatan ini diawali dengan pembukaan dan sambutan  oleh Dr. phil. Leli Kurniawati, M.Mus sebagai perwakilan PRODI PGPAUD dan dilanjutkan dengan  potong tumpeng sebagai rasa syukur kepada tuhan yang maha esa, acara berlanjut dengan menampilkan kesenian tari dari mahasiswa PGPAUD dan dilanjutkan dengan penampilan kesenian dari setiap angkatan. Acara tersebut dilaksanakan di gedung Auditorium Fakultas Ilmu Pendidikan lantai 3.

KEGIATAN PGPAUD EXPO DI GEDUNG AMPHITEATER UPI

KEGIATAN PGPAUD EXPO “JELAJAH ANAK”

KEGIATAN DIES NATALIS PGPAUD

PEMBELAKAN DAN PELEPASAN PESERTA SEA TEACHER BATCH 9

Bandung, 4 Februari 2020

Azahra Hana Fadhila Bustaman mahasiswa PGPAUD angkatan 2017 telah lolos seleksi tingkat PRODI untuk mengikuti Program Sea Teacher Batch 9 untuk ditempatkan di Center Luzon State University Filipina. Acara pembelakalan dan pelepasan yang bertempat di Gedung di UPI Center juga dihadiri oleh Wakil Dekan Fakultas Ilmu Pendidikan Dr. Rudi Susilana, M.Si beserta Kepala Program Studi PGPAUD Dr. Heny Djoehaeni, S.Pd., M.Si dan kepala Office In Education and Relation (OIER) Ahmad Bukhori Muslim, M.Ed., Ph.D