PAGELARAN ANAK NUSANTARA 2024: Kolaborasi Inspiratif antara PGPAUD FIP UPI dan Seni Musik FPSD UPI

Bandung, 3 Januari 2024 – Program Studi Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini (PGPAUD) Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) dan Program Studi Seni Musik Fakultas Pendidikan Seni dan Desain (FPSD) berhasil sukses menggelar “PAGELARAN ANAK NUSANTARA 2024” di Gedung Amphitheater Universitas Pendidikan Indonesia. Acara ini mengusung tajuk “Sebuah Perjalanan Mimpi Menyusuri Pulau-Pulau di Nusantara dengan Berbagai Macam Permainan dan Musik Tradisional di Dalamnya.”

PAGELARAN ANAK NUSANTARA 2024 dihadiri oleh sejumlah pejabat dari Fakultas Ilmu Pendidikan dan Fakultas Pendidikan Seni dan Desain, termasuk Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama Dr. Sardin, M.Si, Wakil Kaprodi PGPAUD Yeni Rachmawati, M.Pd., Ph.D., dan Sekretaris Prodi PGPAUD Dr. Rita Mariyana, M.Pd. Dosen Mata Kuliah Musik Anak Usia Dini, Dr. phil. Leli Kurniawati, S.Pd., M.Mus, juga turut hadir.

Dari FPSD, hadir Dekan Prof. Dr. phil. Yudi Sukmayadi, M.Pd, Kaprodi Musik Dr. H. Nanang Supriatna, M.Pd, Kaprodi Film dan Televisi Dr. Herri Supiarza, M.Pd, dan Kaprodi Desain Komunikasi Visual Arief Johari, ST, M.Ds. Acara juga dibuka oleh Wakil Rektor Bidang Pendidikan dan Kemahasiswaan Prof. Dr. Didi Sukyadi, M.A.

Prof. Dr. Didi Sukyadi, M.A, dalam sambutannya, menyatakan bahwa PAGELARAN ANAK NUSANTARA 2024 sangat inspiratif karena berhasil mengkolaborasikan dua program studi, yaitu PGPAUD dan Seni Musik, dalam satu pagelaran. Ia berharap acara semacam ini dapat diadakan kembali dan dikembangkan sebagai bentuk implementasi Mahasiswa Belajar Keluar Negeri (MBKM) yang nyata di lingkungan Universitas Pendidikan Indonesia.

Pada acara tersebut, ditampilkan tarian dari berbagai daerah di Indonesia dan musik khas dari setiap daerah tersebut, dipersembahkan secara langsung oleh mahasiswa PGPAUD dan anak-anak TK. Penampilan mereka juga diiringi oleh musik yang disusun oleh mahasiswa Seni Musik, menciptakan harmoni yang memukau dan memperkaya ragam budaya Nusantara. Acara ini menjadi momentum penting untuk memperkuat sinergi antara pendidikan anak usia dini dan seni musik dalam konteks pembelajaran yang kreatif dan berbudaya.

Posted in Artikel.